
Kondisi Geografis Desa Garawangi
Letak Wilayah
Desa Garawangi termasuk ke wilayah Kecamatan Sumberjaya Kabupaten Majalengka Provinsi Jawa Barat. Secara geografis terletak di bujur 108 10 52 00 T. Dan letak digaris lintang 6 43 32. 29 S. Secara geografis desa garawangi termasuk dalam katagori daerah dataran rendah dengan ketinggian + 24 meter dari permukaan laut (mdpi).
Desa Garawangi merupakan salah satu dari 15 Desa yang berada di Kecamatan Sumberjaya dengan batas-batas wilayah sebagai berikut:
- Sebelah utara : Desa Bongas Wetan
- Sebelah Timur : Desa Ciparay
- Sebelah Selatan : Desa Karangasem
- Sebelah Barat : Desa Sumberjaya
Peta Desa Garawangi

Luas Wilayah
Luas wilayah Desa Garawangi 277,341 Ha, yang terdiri dari:
- Lahan pertanian : 140.530 Ha
- Pemukiman : 98.690 Ha
- Tanah perkuburan : 4.418 Ha
- Lahan perkarangan/perkebunan : 9.36 Ha
- Tanah Lapang : 0.725 Ha
- Tanah kantor pemerintah : 0.315 Ha
- Tanah irigasi dan tanah negara : 7.719 Ha
- Jalan Desa : 1.68 Ha
- Sekolah Desa : 0.85 Ha
Pembagian Wilayah Desa Garawangi dibagi menjadi 6 Blok antara lain,yaitu:
- Blok Senin
- Blok Selasa
- Blok Kamis (Depong)
- Blok Jum’at
- Blok Sabtu
- Blok Pajagan